Kamis, 23 Juni 2016

Mau Sukses? Contek 5 Kebiasaan Ini



Apakah Anda ingin menjadi lebih sukses dari sebelumnya? Tahukah Anda bahwa banyak pengusaha sukses yang ternyata memiliki kebiasaan yang sama dalam diri mereka.
Inilah 5 kebiasaan dari orang-orang sukses yang dapat Anda contoh seperti yang dilansir dari laman Lifehacks.org, Kamis (3/9/2015):
1. Terbiasa bangun lebih pagi
Penulis Laura Vanderkam, yang terus menerus mempelajari akan jadwal dari beberapa orang sukses mengungkapkan bahwa mereka ternyata memiliki satu kebiasaan yang sama. Mereka terbiasa untuk bangun lebih pagi dibandingkan yang lain.
Bangun lebih pagi ternyata memiliki segudang manfaat. Anda memiliki kesempatan untuk bisa hadir sebelum Anda dihantui oleh berbagai macam pekerjaan yang harus Anda selesaikan. Hal ini dapat membangun mood Anda menjadi lebih baik.
Hal pertama yang dapat Anda lakukan agar dapat menyesuaikan jadwal sehingga mampu bangun lebih pagi adalah memindahkan semua pekerjaan yang seharusnya Anda selesaikan pada malam hari dan mengerjakannya pada pagi hari. Hal ini akan membantu Anda untuk dapat lebih produktif.
2. Tidak panik ketika beberapa hal berjalan tidak sesuai rencana
Sebagian orang merasa cemas dan stress ketika apa yang mereka harapkan tidak berjalan sesuai apa yang diharapkan, namun nyatanya hal-hal seperti ini pasti saja akan terjadi dalam kehidupan kita sehari-hari.
Orang-orang sukses mengerti bahwa mereka tidak dapat mengontrol semuanya, sehingga dapat mengantisipasi kesalahan yang muncul.
Mampu menghadapi permasalahan merupakan bagian besar dari kesuksesan seorang pengusaha. Coba bayangkan kesalahan apa saja yang dapat muncul, dan Anda dapat menghadapi hal tersebut serasional dan seefektif mungkin.
3. Bekerja bahkan disaat mereka tidak harus melakukannya
Di saat pagi, malam bahkan akhir pekan di mana sebagian orang tidak memilih untuk tidak bekerja, orang-orang sukses ini justru memilih untuk terus bekerja ketika inspirasi menghampiri mereka.
4.  Kerjakan tugas yang penting terlebih dahulu
Sebagian besar orang memilih untuk melakukan pekerjaan yang sederhana terlebih dahulu sesaat mereka sampai di kantor. Namun nyatanya, otak kita ternyata memiliki kemampuan paling produktif ketika di awal hari.
Jadi, hal ini merupakan waktu yang paling tepat untuk mengerjakan pekerjaan yang membutuhkan kreatifitas yang tinggi.
Jika anda tidak memiliki kesempatan untuk bekerja pada tugas-tugas yang pneting terlebih dahulu, maka Anda justru harus membawa pekerjaan tersebut ke rumah atau datang ke kantor lebih pagi dari biasanya.
5. Mengumpulkan jadwal pada satu tempat
Orang-orang biasanya memilih untuk membuat semua jadwal mereka di beberapa tempt yang berbeda, seperti handphone, komputer ataupun agenda pribadi. Daripada melakukan hal ini, Anda dapat mencoba untuk mengumpulkan semuannya dalam satu tempat.
Selain dapat lebih mudah ditemukan, menyimpan semua jadwal dalam satu tempat juga akan membuat Anda untuk lebih mengerti tentang pekerjaan yang seharusnya Anda lakukan. (Vna/Ndw)
Kecilamass ,Pekayon-Pasar Rebo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar